Siswa SMP Negeri 1 Trangkil Berhasil Raih Juara 2 Lomba Matematika - SMP N 1 Trangkil

Minggu, 13 November 2022

Siswa SMP Negeri 1 Trangkil Berhasil Raih Juara 2 Lomba Matematika

smpn1trangkil.sch.id - Sebuah kebanggaan tersendiri bagi SMP Negeri 1 Trangkil yang berhasil menghantarkan siswanya menjadi juara 2 dalam Lomba Matematika Ke-20 yang diselenggarakan oleh MGMP Matematika Kabupaten Pati Tahun 2022. Lomba tahunan yang rutin diselenggarakan oleh MGMP Matematika Kabupaten Pati ini dilaksanakan dalam dua babak yakni babak penyisihan dan babak final. Adapun pesertanya yakni siswa-siswi jenjang SD dan SMP se-kabupaten Pati. SMP Negeri 1 Trangkil mengirimkan 16 siswa dari jenjang kelas VII, VIII, dan IX. 

Pada hari Jumat (11/11) para peserta lomba mengikuti babak penyisihan secara daring.  Dari 16 siswa tersebut, satu siswa SMPN 1 Trangkil dinyatakan lolos ke babak final. Dia adalah siswa kelas VIII, Erfa Alviano. Segala persiapan dilakukan, proses penguatan materi dan pembimbingan terus dilakukan oleh para guru pembimbing. Akhirnya pada Minggu (13/11), Erfa maju ke babak final. Alhamdulillah dengan izin Allah, ananda Erfa Alviano mendapatkan juara 2. 

Kami ucapkan terima kasih kepada orangtua ananda Erfa Alviano yang telah memberikan support terbaiknya, segenap panitia lomba yang telah dengan baik memberikan fasilitas selama perlombaan diselenggarakan, guru pembimbing dan seluruh guru serta karyawan SMPN 1 Trangkil yang telah ikut mendoakan dan mendukung keberhasilan ananda Erfa Alviano hari ini. Harapannya di kesempatan lomba berikutnya, siswa-siswi SMP Negeri 1 Trangkil bisa bersaing dan mendapatkan gelar juara di tingkat lebih tinggi dari pencapaian hari ini. 

Selamat untuk ananda Erfa Alviano, semoga prestasi hari ini bisa menambah semangatmu dalam belajar dan menjadi inspirasi bagi teman-teman di SMP Negeri 1 Trangkil. 


Bagikan artikel ini

Silahkan Tinggalkan Komentar Anda :